-->

Bromo Cottage, Penginapan Unik di Gunung Bromo

Udara dingin selaras langsung menyapa kami yang tiba terlalu larut malam itu. Saya dan tim #PesonaIndonesia langsung menikmati makan malam yang sudah di sediakan. Sembari di suguhi sebuah layar lebar yang sedang memutar brief video mengenai hotel yang akan kita tinggali malam ini.
Sembari menyeruput secangkir welcome drink jahe hangat, kami terkagum ketika melihat video aerial view hotel yang di tampilkan. Di video itu tampak sebuah lift tram yang berfungsi sebagai penghantar tamu ke latai kamarnya masing-masing.
Saya agak terkejut, karena dari luar hotel ini nampak seperti hotel tua lengkap dengan material kayu nya. Ternyata memang hotel ini sudah di bangun dari tahun 90an dan baru saja di renovasi dengan menambahkan jumlah kamar.
Selesai makan malam, kami langsung di antar menuju tram lift yang sangat buat saya penasaran itu. Tram nya berkonsep transparan dengan material full kaca, dengan rail vertikal kebawah yang akan mengantar pengunjung untuk berhenti di setiap platform lantai. 
Konsep dari Bromo Cottage sepertinya memang mengedepankan penggunaan material alami, terlebih lagi bangunan ini memang sudah lama di dirikan. Namun kita harus mengeluarkan tenaga cukup ekstra ketika keluar lift untuk menuju ke kamar. Letak kamar nya berundak-undak sehingga untuk tamu yang membawa koper hal ini menjadi nilai minus. Karena tidak adanya ramps seharusnya hotel sekelas ini sudah mengantisipasi solusinya dengan memperkerjakan bell boy untuk emmabntu megangkat barang ke kamar.

Ketika pagi hari, pemandangan dari balkon kayu Bromo Cottage akan lebih cantik, sayangnya waktu itu cuaca sedang tidak bersahabat sehingga terlihat glommy.

Bromo Cottages Hotel
Price Range : start from 950.000 /room
Tosari, Pasuruan 67177, East Java Indonesia
Phone : 0343 - 571222 (hunting) Fax : 0343-571333
www.bromocottages.com  


cheers,
kadekarini

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel